Bandung, Mengawali tahun 2025, Kodiklatad melaksanakan Tradisi Penerimaan dan Penyambutan Letjen TNI Mohamad Hasan sebagai Dankodiklatad ke-23 yang bertempat di Makodiklatad, Bandung, Jum’at (3/1/2024)

Penyambutan Dankodiklatad diawali dengan pengalungan bunga oleh Wadankodiklatad, Mayjen TNI Izak Pangemanan, M. Tr (Han) selanjutnya Dankodiklatad menerima penghormatan dari pos 1, hormat berjajar dari regu jaga dan laporan dari Perwira jaga kesatrian kemudian disambut tarian adat sunda, menerima tradisi Pedang Pora, mengisi buku warga baru Kodiklatad dilanjutkan penciuman Pataka Kodiklatad dan pernyataan penerimaan Dankodiklatad.

Kegiatan tradisi penerimaan dan penyambutan dilanjutkan dengan Entry Briefing di ruang rapat Ganesha yang dihadiri pejabat umum Kodiklatad, para Dansatjar, para Paban, para Pamen Ahli, para Irut It Kodiklatad dan para Kabalak Kodiklatad yang dilanjutkan pengarahan Dankodiklatad kepada seluruh Personel militer dan PNS Makodiklatad di Aula Moh Toha.

Dalam pengarahannya Dankodiklatad menyampaikan agar seluruh personel senantiasa meningkatkan keimanan kepada Tuhan Yang Maha Esa sebagai landasan mental dalam melaksanakan tugas, waspada maraknya judi online, menerapkan kepemimpinan lapangan (face to face leadership) serta mengedepankan kebersamaan dan kekompakan dalam melaksanakan tugas dengan suasana kerja yang baik dan nyaman. “Lakukan yang terbaik di setiap tugas dan fungsi masing masing” ujar Letjen TNI Mohamad Hasan.

(Penerangan Kodiklatad)