Subang. Direktur Doktrin (Dirdok) Kodiklatad Brigjen TNI Teguh Pudji Rahardjo memimpin acara malam pengantar tugas Pabanorg Sdirdok Kodiklatad Kolonel Kav Asep Ridwan, S.E., M.Si., yang berlangsung di Asstro Highland, Ciater, Kabupaten Subang, Jumat (21/11/2025).

Acara diawali dengan penyampaian kesan dan pesan dari Kolonel Kav Asep Ridwan, S.E., M.Si., dilanjutkan dengan sambutan Dirdok Kodiklatad. Selanjutnya dilakukan pemberian cendera mata kepada Kolonel Asep beserta Ibu serta penyerahan kenang-kenangan secara simbolis dari Kolonel Asep kepada staf Dirdok Kodiklatad. Suasana hangat tampak melalui rangkaian doa, ramah tamah dan hiburan yang diikuti seluruh personel Sdirdok Kodiklatad bersama Persit.

Dalam sambutannya, Brigjen TNI Teguh Pudji Rahardjo menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas pengabdian, dedikasi dan loyalitas Kolonel Asep Ridwan selama menjabat sebagai Pabanorg Sdirdok Kodiklatad. Beliau juga mengungkapkan kebanggaan atas amanah yang diberikan Pimpinan Angkatan Darat kepada Kolonel Asep sebagai Inspektur Pusat Kesenjataan Kavaleri, sekaligus promosi pangkat menjadi Brigadir Jenderal.

Sebagai wujud penghargaan, Dirdok Kodiklatad menyerahkan piagam dan cendera mata kepada Kolonel Asep. Pada kesempatan yang sama, Kolonel Asep turut memberikan cendera mata berupa sarana ibadah kepada warga Sdirdok Kodiklatad, yang diterima secara simbolis oleh Dirdok Kodiklatad.

Kegiatan ini diharapkan menjadi momentum untuk semakin mempererat kebersamaan, memperkuat semangat kerja serta menjadi inspirasi bagi seluruh personel Sdirdok Kodiklatad untuk terus berprestasi dan memberikan pengabdian terbaik bagi Kodiklatad dan TNI Angkatan Darat.

(Penerangan Kodiklatad)

(Penerangan Kodiklatad)