
Bandung, Komandan Kodiklatad, Letjen TNI Widi Prasetijono yang di wakili Wadankodiklatad, Mayjen TNI Izak Pangemanan, M.Tr.(Han) memimpin Paparan RGB Latihan Antar Kecabangan (Ancab) YTP 711 Kodam XIII/Merdeka TA 2024 yang bertempat di Ruang Rapat Ganesha Kodiklatad. Senin (28/10/2024)
Kegiatan di awali dengan sambutan Komandan Kodiklatad yang dibacakan Wadan Kodiklatad dilanjutkan paparan RGB oleh Ketua tim SPL, diskusi dan penutup.
Latihan Antar Kecabangan (Ancab) YTP 711 Kodam XIII/Merdeka TA 2024 merupakan latihan tingkat Batalyon Infanteri yang diperkuat dengan unsur Banpur, Banmin, satuan Intel dan satuan Kowil dengan tujuan untuk menguji kemampuan Prajurit dalam prosedur taktis yang di awali Latihan Posko I dilanjutkan Latihan Lapangan.
Latihan Lapangan Antar Kecabangan (Ancab) YTP 711 akan dilaksanakan di daerah latihan Bintauna, Sulawesi Utara dengan melibatkan pelaku dari satuan jajaran Kodam XIII/Merdeka dan unsur Penerbad.
Turut hadir dalam acara paparan yaitu Waaslat Kasad Bid Latihan, para Direktur Kodiklatad, Dirbindok dan Dirbinlat Pussenif, Dirbinlat Pussenkav, Dirbinlat Pussenarmed serta hadir melalui Vicon Pangdam XIII/Merdeka, Mayjen TNI Chandra Wijaya, M.A.
(Penerangan Kodiklatad)