Bandung. Kodiklatad menggelar rapat evaluasi bidang pengamanan satuan jajaran Kodiklatad yang dipimpin oleh Direktur Umum Kodiklatad Brigjen TNI Saiful Rizal, S.Sos., bertempat di Ruang Rapat Ganesha 3 Kodiklatad, Kamis (18/12/2025).
Rapat evaluasi ini diikuti oleh para pejabat pengamanan dan personel satuan jajaran Kodiklatad, dengan tujuan untuk menilai efektivitas pelaksanaan tugas dan fungsi pengamanan serta intelijen dalam mendukung tugas pokok TNI Angkatan Darat, sekaligus mengidentifikasi berbagai kendala dan potensi kerawanan yang dihadapi di lapangan.
Dalam sambutannya, Dirum Kodiklatad menegaskan adanya peningkatan pelanggaran di jajaran Kodiklatad pada TA 2025, termasuk lonjakan signifikan kasus judi online yang menjadi alarm serius bagi satuan. Beliau menekankan pentingnya penguatan profesionalisme dan kepatuhan prajurit melalui nilai kejujuran, amanah dan keikhlasan. Selain itu, Dirum Kodiklatad menginstruksikan seluruh aparat pengamanan untuk mempertajam deteksi dini, meningkatkan pengawasan melekat serta mengedepankan transparansi guna mencegah terulangnya pelanggaran.
“Kita berkumpul di sini untuk membedah setiap kekurangan, mencari solusi dan yang terpenting memastikan bahwa kesalahan yang sama tidak boleh terulang di masa mendatang,” tegas Brigjen TNI Saiful Rizal.
Melalui rapat evaluasi ini, diharapkan terbangun kesamaan persepsi dan langkah nyata dalam memperkuat sistem pengamanan satuan, sehingga tercipta kondisi yang aman, disiplin dan kondusif guna mendukung keberhasilan pelaksanaan tugas pokok Kodiklatad secara optimal ke depan.
(Penerangan Kodiklatad)